logo-header-sma-pomosda

Disiplin dan Kekompakan Bawa SMA POMOSDA ke Puncak Kemenangan

SMA POMOSDA kembali membuktikan keunggulannya dalam ajang lomba Pasukan Baris Berbaris (PBB) tingkat Kecamatan Tanjunganom yang digelar pada hari Kamis, 8 Agustus 2024.Tensi persaingan begitu terasa saat puluhan peleton dari berbagai sekolah beradu ketangkasan dan kekompakan di lapangan. Lomba PBB yang diselenggarakan setiap tahun ini menjadi ajang unjuk kebolehan bagi para siswa SMA dan SMP di Kecamatan Tanjunganom. Tahun ini, sebanyak … sekolah mengikuti lomba dengan mengirimkan masing-masing 8 peleton.

Suasana yang sangat menegangkan di saat H-2 sebelum lomba terlaksana. Semua sekolah berlatih PBB berkeliling. Disaat Hari Kamis, 8 Agustus 2024 Perlombaan PBB dimulai. Di setiap sekolah mengeluarkan 8 peleton (4 peleton putra dan 4 peleton putri). Lomba PBB yang diselenggarakan setiap tahun ini menjadi ajang unjuk kebolehan bagi para siswa SMA dan SMP di Kecamatan Tanjunganom. Tahun ini, sebanyak … sekolah mengikuti lomba dengan mengirimkan masing-masing 8 peleton. Sorakan penonton semakin menggema saat peleton-peleton menampilkan gerakan baris berbaris yang memukau. Setiap langkah dan aba-aba dilakukan dengan penuh semangat dan kekompakan.

Semua peleton sangat serius dalam mengikuti Lomba PBB karena jurinya sangat sulit di tebak dan berada di mana mana. Dengan berusaha dan sungguh sungguh pastilah bisa di lalui. SMA POMOSDA yang di kenal SMA yang selalui menjuarai PBB disetiap tahunnya.Yaps..lagi dan lagi Peleton yang bernomor 330 (peleton putri) dan peleton yang bernomor 339 (peleton putra), alhamdulillah menjuarai mewakili SMA POMOSDA.

Peleton yang bernomor 330 (peleton putri) yang di dantoni oleh Zahra mulai menggelegarkan jalan pada saat pukul 09.38 WIB sampai finish. Peleton yang bernomor 330 (peleton putra) yang di danton oleh Wildan mulai memggelegarkan jalan pada saat pukul 09.48 WIB sampai finish. Dengan semangat dan kekompakan kedua tim tersebut meraih Juara Harapan 1 (peleton putra) yang di dantoni oleh Wildan juga meraih Juara 3 (peleton putri) yang di dantoni oleh Zahra.

SMA POMOSDA berhasil membawa pulang dua gelar juara, yaitu Juara Harapan 1 untuk peleton putra yang dipimpin oleh Wildan dan Juara 3 untuk peleton putri di bawah komando Zahra. Alhamdulillah SMA POMOSDA selalu eksis dalam meraih kejuaraan PBB yang di selenggarakan pada Bulan Agustus. Berkat Kerja keras berlatih pagi, sore, malam alhasil juara mendapatkan hasil yang terbaik untuk SMA POMOSDA. Pepatah mengatakan -Usaha Tidak Mengkhianati Hasil-. Maka ayo kita wajib berusaha dalam segala hal agar bisa meraih yang terbaik untuk diri sendiri terlebih untuk sekolahan juga.

written by Alif Mukhamad Qomarudin XI 3

Muhammad Fatkhi Izdihar XI 3

SHARE BY MEDIA